Taman Nasional Tesso Nilo

TIM PIKET PENJAGAAN TN TESSO NILO SOSIALISASIKAN SKEMA UUCK KEPADA MASYARAKAT

LKB, Jum’at 28 Oktober 2022 – Kepala SPTN Wilayah I Lubuk Kembang Bunga Taufiq Haryadi, SP pimpin tim piket penjagaan dan patroli hutan alam di areal Resort Lancang Kuning Air Sawan SPTN Wilayah I LKB, Ukui, Pelalawan.

Tim yang terdiri dari 10 orang petugas tersebut melakukan patroli diwilayah Lancang Kuning mengarah kantor Resort, pada lokasi ini tim menemukan tanaman bibit sawit pada sela tanaman RHL. tim berupaya untuk mencabut beberapa batang bibit sawit. Dan berupaya mencari orang yang beraktifitas dilokasi tersebut, namun tidak ditemukan.

Selanjutnya tim melakukan patroli diwilayah kenayang, dan melakukan sosialisasi bersama salah satu warga kenanyang yang mengaku bekerja menanam cabai. Tim memberi arahan untuk tidak menanam sawit dan mengganggu satwa seperti gajah liar, dll. Sosialisasi kepada masyarakat gencar dilakukan untuk meminimalisir terjadinya aktifitas illegal didalam kawasan. Kegiatan patroli diakhiri tim dengan menebar biji dan pemasangan  plang pada lokasi2 yang menjadi akses keluar masuk oknum perambahan.

Leave a Reply