Taman Nasional Tesso Nilo

5 EKOR GAJAH LIAR MASUK KE PERKEBUNAN MASYARAKAT, TN TESSO NILO LAKUKAN PATROLI PENCEGAHAN KONFLIK SATWA

Bagan Limau, Sabtu 08 Januari 2022 – TN Tesso Nilo bersama dengan masyarakat melaksanakan patroli pencegahan konflik satwa di Desa Bagan Limau, Kecamatan Ukui, Pelalawan.

Patroli satwa dilaksanakan setelah mendapat laporan masyarakat mengenai gajah liar yang masuk ke kebun masyarakat. Sebelum melalukan penanganan, tim TN Tesso Nilo melakukan koordinasi dengan Kepala Desa Bagan Limau untuk memastikan kebenaran laporan tersebut.

Setelah menggali informasi, TN Tesso Nilo mengetahui bahwa gajah liar benar adanya telah masuk ke dalam perkebunan masyarakat dan berjumlah sebanyak 5 (lima) ekor gajah liar.

Tidak menunggu waktu lama, usai mendapatkan informasi kemudian tim TN Tesso Nilo langsung mendatangi lokasi yang dilaporkan. Pada lokasi tersebut tim memang menemukan jejak bekas keberadaan gajah liar namun gajah liar tersebut sudah tidak berada dilokasi dimaksud.

Untuk mengantisipasi gajah liar kembali memasuki perkebunan warga, petugas kemudian memberikan arahan serta edukasi kepada masyarakat tentang bagaimana cara mengusir gajah liar kembali ke dalam kawasan dengan benar. Saat ini warga dan tim dari TN Tesso Nilo masih bersiaga jika sewaktu-waktu gajah liar kembali masuk kr perkebunan masyarakat.

Leave a Reply