Taman Nasional Tesso Nilo

PENDIDIKAN KONSERVASI KE SEKOLAH DASAR, TIM PENYUULUH DAN POLHUT TNTN ANGKAT TEMA “MENGENAL LEBIH DEKAT SATWA GAJAH SUMATERA”

TNTN, 17 Mei 2023 – Dalam rangka menyebarluaskan nilai-nilai konservasi kepada generasi muda anak bangsa, Penyuluh Kehutanan dan Polisi Kehutanan TN Tesso Nilo gelar kegiatan pendidikan konservasi atau School Visit di SDN 05 Desa Rambahan, Kec. Logas Tanah Darat, Kab. Kuantan.

Peserta pendidikan konservasi merupakan siswa/i kelas 4 dan kelas 5 SD yang berjumlahkan 40 orang siswa.Tim penyuluh memberikan materi pendidikan konservasi dengan tema “Mengenal Lebih Dekat Satwa Gajah Sumatera”. Tema ini dipilih berdasarkan kecenderungan anak-anak yang cinta akan hewan, dan untuk menumbuh kembangkan kesadaran para siswa akan pentingnya menjaga hutan sebagai habitat gajah sumatera. Disela-sela pemberian materi juga diberikan ice breaking, games, dan kuis menarik agar suasana belajar lebih menyenangkan.

Kepala sekolah SDN 05 Rambahan menyambut dengan terbuka dan berterimakasih serta berharap agar kegiatan pemberian materi konservasi dapat berlanjut menjadi pembelajaran rutin di sekolah. Kepada pihak sekolah, tim memberikan leaflet (8 tema/judul) sebanyak 50 lembar dan 2 buah buku sebagai bahan edukasi dan pengenalan TN Tesso Nilo.

Tim juga memberikan bibit tanaman kehutanan dan tanaman buah-buahan kepada pihak sekolah dengan jenis gaharu, petai, matoa, mangga dan sirsak. Selesai pemberian materi di kelas, tim kemudian berfoto bersama dan melakukan penanaman bibit di lingkungan sekolah.