Lubuk Kembang Bunga, Minggu 19 Januari 2020 –Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Universitas Lancang Kuning melaksanakan kegiatan deklarasi penanaman 10.000 batang pohong di TN Tesso Nilo. Kegiatan penanaman bibit sebanyak 10.000 bibit tanaman ini dilaksanakan di SPTN Wilayah I LKB . Kegiatan ini diberi tema “Taman Nasional Tesso Nilo Hijau Berseri, Selamatkan Hutan Untuk Masa Depan Anak Bangsa”. Selain petugas TN Tesso Nilo dan PMII, Kegiatan penanaman dihadiri oleh Gubernur Riau (diwakili Kadis LHK Riau), Anggota DPRD Pelalawan, Kapolsek Ukui, Danramil, Wakil Rektor III Unilak.
Rangkaian acara deklarasi ini terdiri dari diskusi ilmiah, penanaman bibit pohon dan edukasi gajah. kegiatan ini juga merupakan bentuk kampanye program penanaman 10.000 batang pohon untuk kawasan konservasi khusunya di Provinsi Riau. Menurut PMII, kegiatan penanaman ini dilaksanakan dalam bentuk kepedulian mahasiswa sebagai agen of change untuk melestarikan kawasan hutan. PMII juga mengungkapkan harapan agar kegiatan penanaman dapat menjadi program yang berkelanjutan.
Kegiatan Edukasi gajah untuk para mahasiswa berisi materi mengenai pola kehidupan dan prilaku gajah, fliying squad, dan mitigasi gajah. Dalam kegiatan ini peserta juga diberikan presentasi mengenai pengelolaan kawasan yang disampaikan langsung Kepala Balai TN Tesso Nilo Bapak Ir. Halasan Tulus.
Kepala Balai TN Tesso Nilo dalam presentasinya mengungkapkan apresiasinya kepada semua semua pihak yang terlibat. Menurut beliau kegiatan penanaman seperti ini dapat menjadi contoh bagi masyarakat untuk sama-sama menjaga kawasan hutan dan lebih peduli terhadap lingkungan, “TN Tesso Nilo sangat membuka tangan selebar-lebarnya bagi pihak manapun untuk bekerjasama, terlebih untuk pemulihan ekosistem hutan kita. Kegiatan yang kita laksanakan ini diharapkan dapat merubah mindset masyarakat untuk ikut serta menjaga dan melestarikan hutan untuk anak cucu kita” ungkap Kepala Balai TN Tesso Nilo.