TNTN, 16 September 2024 – Tim Patroli Terpadu yang terdiri dari personel SPTN Wilayah I Lubuk Kembang Bunga, POLHUT, Manggala Agni, TNI, dan POLRI, telah berhasil melakukan serangkaian operasi penting di kawasan TN Tesso Nilo dari tanggal 12 hingga 16 September 2024. Patroli ini bertujuan untuk menegakkan hukum serta melindungi hutan dari perambah ilegal dan aktivitas yang merusak lingkungan.
Operasi dimulai pada Kamis, 12 September 2024, dengan tim melakukan koordinasi bersama Polsek Ukui. Kegiatan patroli kemudian dilanjutkan keesokan harinya dengan menyasar area tepatnya di jembatan Sungai Air Sawan yang digunakan oleh perambah sebagai akses masuk. Upaya memutus akses jembatan sempat terkendala akibat terjepitnya rantai mesin chainsaw.
Pada Sabtu, 14 September 2024, tim kembali ke lokasi yang sama untuk menyelesaikan pekerjaan yang tertunda. Tim juga telah berhasil memutus akses jembatan. Keesokan harinya, pada Minggu, 15 September 2024, patroli bergerak menuju areal rawan di Desa Air Hitam untuk menutup akses jembatan lain yang digunakan untuk masuk ke hutan alam. Aksi ini merupakan bagian dari strategi memutus jalur-jalur ilegal yang mengancam kelestarian kawasan hutan.
Pada hari terakhir, Senin, 16 September 2024, tim menerima laporan tentang keberadaan alat berat di wilayah kelapa gading. Mereka menemukan jejak alat berat dan berhasil menemukan satu unit dozer kecil yang disembunyikan. Meski operator tidak ditemukan, tim meminta warga setempat untuk menyampaikan pesan kepada pemilik agar segera mengeluarkan alat tersebut dari kawasan taman nasional. Selain itu, tim juga menemukan dan merobohkan enam pondok baru.
Patroli Terpadu ini dianggap berhasil dalam memutus akses perambah ke hutan alam serta menghancurkan bibit sawit ilegal yang terus mengancam keberadaan Taman Nasional Tesso Nilo. Meskipun demikian, tim menekankan bahwa kegiatan patroli semacam ini harus lebih sering dilakukan guna memberikan efek jera yang lebih luas dan berdampak.
Taman Nasional Tesso Nilo adalah salah satu kawasan hutan penting di Sumatra yang memiliki peran vital dalam menjaga biodiversitas dan mitigasi perubahan iklim. Upaya berkelanjutan seperti patroli ini sangat penting untuk memastikan kawasan tetap terlindungi dari ancaman perambahan yang terus berlanjut.